Surabaya – LINTASPERISTIWA.com
Subholding Beyond kWh milik
PT PLN (Persero), PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Timur pada hari ini melaksanakan
CSR Hari Lingkungan Hidup - Green Employee Involvement yang menjadi program
TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan) dalam rangka memperingati Hari
Lingkungan Hidup yang jatuh pada Tanggal 5 Juni 2024. Aksi korporat ini
dilakukan serentak diseluruh Indonesia dengan pusat acara di Lombok, NTB.
"Bumi semakin panas
sehingga anak cucu kita akan merasakan bumi yang berbeda di hari esok oleh
karena itu kita butuh solusi, PLN Icon Plus berikan solusi melalui kegiatan CSR
hari ini yang merupakan upaya untuk melestarikan lingkungan guna menekan
produksi karbon sehingga menjadikan bumi yang green dan smart. Semoga hari ini
hari yang bersejarah bagi kita semua" tegas Ari Rahmat Indra Cahyadi,
Direktur Utama PLN Icon Plus, Jum’at (07/06/2024).
Ditemui pada kesempatan yang sama, Rory Aditya, Senior Manager PLN Icon Plus menyampaikan, "Pada hari ini kami berkolaborasi dengan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur dan bidang ASDP melakukan CSR dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia di Ekowisata Mangrove Wonorejo Surabaya, kita tanam 200 bibit mangrove, penaburan 4000 benih ikan di sungai, pemberian 2 tempat sampah dan pembersihan sampah anorganik".
Rory melanjutkan,
"Untuk menuju ke lokasi kita harus menaiki perahu menyusuri sungai
wonokromo selama 20 menit menuju area hutan mangrove dekat pantai, kebetulan
air laut sedang pasang".
Kelestarian hutan mangrove
adalah hal yang sangat penting untuk dijaga, karena menjadi habitat banyak
spesies laut dan darat, menahan erosi dan abrasi tanah daerah pesisir pantai
karena air laut dan mampu menyerap emisi karbon. (red)
0 Komentar